Bab 2 – Pelayan Tanpa Ekspresi
Bagian 3
Sang bayi telah lahir.
Tidak ada masalah apapun dalam persalinannya. Lilia melakukan seperti apa yang ia pelajari di kediaman istana.
Tidak ada masalah sama sekali. Persalinannya sangat sukses.
Namun, si bayi tidak menangis saat dilahirkan.
Lilia bercucuran keringat dingin.
Si bayi mengeluarkan cairan ketuban segera setelah ia lahir, tapi dia hanya mengangkat kepalanya tanpa emosi, dan tidak bersuara.
Wajah tanpa ekspresi itu seperti halnya bayi yang lahir dalam keadaan mati.
Lilia menyentuh si bayi, terasa detak jantungnya. Dia juga bernapas juga.
Hanya saja dia tidak menangis.
Lilia teringat ucapan pengawal-pelayan seniornya.
Bahwa bayi yang tidak menangis saat lahir biasanya memiliki komplikasi.
Ketika dia memikirkan hal ini. Seketika itu...
"Ah ah." Bayi itu melihat padanya, dan menggumamkan sesuatu.
Setelah mendengar itu, Lilia merasa lega.
Meskipun tidak ada bukti, dia merasa bahwa tidak akan ada masalah.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar